Dibuat Uang Dengan Pecahan 200 Juta

Dibuat Uang Dengan Pecahan 200 Juta

pecahan 100 juta yang dikeluarkan
pecahan 100 juta yang dikeluarkan
Zimbabwe yang terjerembab inflasi merencanakan untuk meluncurkan uang kertas senilai 200 juta dolar hanya beberapa hari setelah peluncuran uang kertas senilai 100 juta dolar keperedaran. Demikian pengumuman pemerintah Zimbabwe.. Uang kertas 200 juta dolar, yang diumumkan dalam pemberitahuan lembaran negara itu, akan menjadi uang kertas nomor 28 yang diluncurkan ke sirkulasi oleh bank sentral tahun ini sendiri, akibat kondisi negara yang terus bergelut dengan inflasi tertinggi di dunia yang mencapai 231 juta persen. Pada Kamis (4/12), bank sentral memperkenalkan uang kertas 100 juta, 50 juta dan 10 juta dolar, sedang pada saat yang sama terjadi peningkatan pembatasan penarikan bagi individual dan perusahaan. Uang kertas 100 juta dolar senilai hanya sekitar 14 dolar AS, dan nilainya tergerus setiap harinya. Untuk penarikan tunai sekarang hanya dapat dilakukan sekali sepekan dari perbankan, menurut aturan terakhir bank sentral. Rakyat biasa dapat menarik 100 juta dolar sepekan, sedang perusahaan diizinkan menarik 50 juta dolar. Harga kebutuhan pokok dan jasa naik drastis pada Kamis saat uang kertas 100 juta dolar diluncurkan. Antrean panjang di bank-bank dan penarikan tunai menjadi pemandangan biasa di Zimbabwe saat warga berjam-jam antre untuk menarik uangnya. Uang kertas 100.000 senilai hanya satu dolar AS di pasar gelap dan hanya setengahnya bisa untuk membeli sesisir roti. Para pemimpin politik Zimbabwe saat ini mengalami kebuntuan atas penentuan siapa yang mengontrol menteri-menterinya dalam perjanjian pembagian kekuasaan yang dimediasi Komunitas Pembangunan Afrika Selatan (SADC) setelah pada pemilihan umum Maret malah menyebabkan negara menjadi krisis. Negara itu saat ini juga sedang menghadapi kekurangan makanan dan penyakit kolera telah menewaskan 575 warga.[bp/ais]

No comments:

Post a Comment